Jumat, 14 Agustus 2009

Gambar Video Dokumentasi

Gambar 1
Cover Video Kunjungan Tim Penggerak PKK Kalbar
Ke Pusat Pengolahan Kelapa Terpadu Yogyakarta


Gambar 2
Label Video Kunjungan Tim Penggerak PKK Kalbar
Ke Pusat Pengolahan Kelapa Terpadu Yogyakarta

Bagi Bapak dan Ibu yang berkenan untuk memesan Video Dokumentasi tersebut, bisa menghubungi Eko Sakti Wijayanto, S.E. di nomor 0274-6842428 atau 081227212842 atau bisa berkoordinasi dengan Saudara Heri Muryadi (Dinas Perkebunan -- Kalbar) di Nomor 081256809468. Format Video Dokumentasi tersebut adalah DVD dengan durasi kurang lebih 50 menit. Adapun Harganya Rp. 50.000,- (lima puluh ribu rupiah) termasuk ongkos kirim dan Foto Digital 100 gambar natural dan Animasi.

Nomor rekening;
037.161.4671 BCA KCU Achmad Dahlan Yogyakarta
a.n. Eko Sakti Wijayanto

Minggu, 09 Agustus 2009

Buah Kelapa

Buah kelapa adalah bagian paling bernilai ekonomi. Sabut, bagian mesokarp yang berupa serat-serat kasar, diperdagangkan sebagai bahan bakar, pengisi jok kursi, anyaman tali, keset, serta media tanam bagi anggrek. Tempurung atau batok, yang sebetulnya adalah bagian endokarp, dipakai sebagai bahan bakar, pengganti gayung, wadah minuman, dan bahan baku berbagai bentuk kerajinan tangan.Es kelapa muda atau es degan.
Endosperma buah kelapa yang berupa cairan serta endapannya yang melekat di dinding dalam batok ("daging buah kelapa") adalah sumber penyegar populer. Daging buah muda berwarna putih dan lunak serta biasa disajikan sebagai es kelapa muda atau es degan. Cairan ini mengandung beraneka enzim dan memilki khasiat penetral racun dan efek penyegar/penenang. Beberapa kelapa bermutasi sehingga endapannya tidak melekat pada dinding batok melainkan tercampur dengan cairan endosperma. Mutasi ini disebut (kelapa) kopyor. Daging buah tua kelapa berwarna putih dan mengeras. Sarinya diperas dan cairannya dinamakan santan. Daging buah tua ini juga dapat diambil dan dikeringkan serta menjadi komoditi perdagangan bernilai, disebut kopra. Kopra adalah bahan baku pembuatan minyak kelapa dan turunannya. Cairan buah tua kelapa biasanya tidak menjadi bahan minuman penyegar dan merupakan limbah industri kopra. Namun demikian dapat dimanfaatkan lagi untuk dibuat menjadi bahan semacam jelly yang disebut nata de coco dan merupakan bahan campuran minuman penyegar (sumber; Wikipedia Indonesia).

Kelapa (Cocos Nucifera)

Kelapa (Cocos nucifera) termasuk jenis tanaman palma yang mempunyai buah berukuran cukup besar. Batang pohon kelapa umumnya berdiri tegak dan tidak bercabang, dan dapat mencapai 10 - 14 meter lebih. Daunnya berpelepah, panjangnya dapat mencapai 3 - 4 meter lebih dengan sirip-sirip lidi yang menopang tiap helaian. Buahnya terbungkus dengan serabut dan batok yang cukup kuat sehingga untuk memperoleh buah kelapa harus dikuliti terlebih dahulu. Kelapa yang sudah besar dan subur dapat menghasilkan 2 - 10 buah kelapa setiap tangkainya.

Nama Lokal :
Coconut (Inggris), Cocotier (Perancis); Kelapa, Nyiur (Indonesia), Kambil, Kerambil, Klapa (Jawa);

Komposisi :
Buah kelapa yang sudah tua mengandung kalori yang tinggi, sebesar 359 kal per 100 gram; daging kelapa setengah tua mengandung kalori 180 kal per 100 gram dan daging kelapa muda mengandung kalori sebesar 68 kal per 100 gram. Sedang nilai kalori rata-rata yang terdapat pada air kelapa berkisar 17 kalori per 100 gram. Air kelapa hijau, dibandingkan dengan jenis kelapa lain banyak mengandung tanin atau antidotum (anti racun) yang paling tinggi.
Kandungan zat kimia lain yang menonjol yaitu berupa enzim yang mampu mengurai sifat racun. Komposisi kandungan zat kimia yang terdapat pada air kelapa antara lain asam askorbat atau vitamin C, protein, lemak, hidrat arang, kalsium atau potassium. Mineral yang terkandung pada air kelapa ialah zat besi, fosfor dan gula yang terdiri dari glukosa, fruktosa dan sukrosa. Kadar air yang terdapat pada buah kelapa sejumlah 95,5 gram dari setiap 100 gram.
(sumber; iptek.net.id)

Manfaat Buah Kelapa

Kelapa adalah pohon serba guna bagi masyarakat tropika. Hampir semua bagiannya dapat dimanfaatkan orang. Akar kelapa menginspirasi penemuan teknologi penyangga bangunan Cakar Ayam (dipakai misalnya pada Bandar Udara Soekarno Hatta) oleh Sedyatmo. Batangnya, yang disebut glugu dipakai orang sebagai kayu dengan mutu menengah, dan dapat dipakai sebagai papan untuk rumah.
Daunnya dipakai sebagai atap rumah setelah dikeringkan. Daun muda kelapa, disebut janur, dipakai sebagai bahan anyaman dalam pembuatan ketupat atau berbagai bentuk hiasan yang sangat menarik, terutama oleh masyarakat Jawa dan Bali dalam berbagai upacara, dan menjadi bentuk kerajinan tangan yang berdiri sendiri (seni merangkai janur). Tangkai anak daun yang sudah dikeringkan, disebut lidi, dihimpun menjadi satu menjadi sapu. Tandan bunganya, yang disebut mayang (sebetulnya nama ini umum bagi semua bunga palma), dipakai orang untuk hiasan dalam upacara perkawinan dengan simbol tertentu. Bunga betinanya, disebut bluluk (bahasa Jawa), dapat dimakan. Cairan manis yang keluar dari tangkai bunga, disebut (air) nira atau legèn (bhs. Jawa), dapat diminum sebagai penyegar atau difermentasi menjadi tuak. (sumber; Wikipedia Indonesia)

Khasiat Minyak Kelapa--Tanpa Pemanasan

Riset dan uji klinis telah membuktikan keampuhan dan khasiat Natural Virgin Coconut Oil untuk menyembuhkan berbagai penyakit dan kehidupan sehat lainnya.
  • Mematikan berbagai virus yang menyebabkan mononucleosis, influenza, hepatitis C, cacar air, herpes dan penyakit-penyakit lainnya.
  • Mematikan berbagai bakteri penyebab pneumonia, sakit telinga, infeksi tenggorokan, gigi berlubang, keracunan makanan, infeksi saluran kencing, meningitis, gonorrhea, luka gangren dan masih sangat banyak lainnya
  • Mematikan jamur dan ragi yang menyebabkan candida, jock itch, kadas, athletes foot, ruam karena keringat dan popok dan infeksi lainnya.
  • Melumpuhkan dan mematikan cacing pita, lice, giardia dan parasit lainnya.
  • Menyediakan sumber nutrisi dan energi cepat.
  • Meningkatkan energi dan stamina yang memperbaiki fisik dan penampilan atlit.
  • Memperbaiki pencernaan dan penyerapan vitamin-vitamin dan asam amino yang larut dalam lemak.
  • Memperbaiki sekresi insulin dan pendayagunaan glukosa darah.
  • Meredakan stres pada pankreas dan sistem-sistem enzim tubuh.
  • Membantu meredakan gejala-gejala dan mengurangi resiko kesehatan yang dihubungkan dengan diabetes.
  • Mengurangi gangguan yang dikaitkan dengan gejala kesulitan pencernaan dan cystic fibrosis.
  • Memperbaiki penyerapan kalsium dan magnesium serta mendukung perkembangan tulang dan gigi yang kuat.
  • Membantu melindungi diri terhadap serangan penyakit osteoporosis.
  • Membantu meredakan gejala sakit saluran kandung kemih.
  • Meredakan gejala yang dihubungkan dengan Chron's disease, ulcerative colitis dan bisul perut.
  • Mengurangi peradangan kronis.
  • Mendukung penyembuhan dan perbaikan jaringan tubuh.
  • Mendukung dan membantu fungsi kekebalan tubuh.
  • Membantu melindungi tubuh dari kanker payudara, kanker colon dan kanker lainnya.
  • Baik buat jantung; tidak meningkatkan cholesterol darah atau kelengketan platelet.
  • Membantu mencegah sakit jantung, atherosclerosis dan stroke.
  • Membantu mencegah tekanan darah tinggi.
  • Membantu mencegah sakit periodental dan kerusakan gigi.
  • Berfungsi sebagai antioksidan pelindung.
  • Membantu melindungi tubuh dari radikal bebas berbahaya yang meningkatkan penuaan dini dan penyakit degeneratif.
  • Memperbaiki pendayagunaan asam lemak essensial dan melindunginya dari oksidasi.
  • Meredakan gejala kelelahan kronis.
  • Meredakan gejala benign prostatic hyperplasia (pembesaran prostat).
  • Mengurangi tekanan epileptis.
  • Melindungi tubuh dari penyakit ginjal dan infeksi kandung kemih.
  • Membantu mencegah sakit liver.
  • Kandungan kalori lebih rendah dari lemak lain sehingga efek penggunaan maksimal untuk pengobatan jauh lebih baik.
  • Mendukung fungsi thyroid.
  • Meningkatkan aktifitas metabolik sehingga memberikan efek penurunan berat badan yang alamiah dan stabil (mencegah kegemukan).
  • Mencegah infeksi topical bila dioleskan (melalui kulit).
  • Mengurangi gejala psoriasis, eksim dan dermatitis.
  • Mendukung keseimbangan kimiawi kulit secara alami.

Pemanfaatan Sabut Kelapa

Pohon kelapa merupakan pohon yang semua bagian dari pohonnya mempunyai nilai guna. Dari akar sampai daun pohon kelapa dapat dimanfaatkan untuk berbagai keperluan. Salah satu dari bagian pohon kelapa yang dapat dimanfaatkan adalah sabut atau serabut kelapa (kulit buah kelapa). Dari sabut kelapa dapat diperoleh serat dan serbuk sabut kelapa yang dapat diolah menjadi berbagai produk.
Dari sabut kelapa tersebut, kami menghasilkan produk-produk sebagai berikut : - Matras sabut kelapa : Pengganti rumput sintetis futsal dari sabut kelapa
  • Keset sabut kelapa
  • Serat sabut kelapa
  • Serbuk sabut kelapa
  • Tali sabut kelapa
Produk kami dibuat oleh para perajin yang sudah berpengalaman. Usaha ini adalah usaha yang sudah lama dan turun temurun. Pembuatan produk kami yang berupa keset dan tali dibuat tanpa bantuan mesin (hand made). Penggunaan mesin hanya untuk pemisahan antara serat dan serbuknya.

Pelatihan Pembuatan Asap Cair

Asap Cair (Liquid smoke) merupakan hasil pirollisis dari batok kelapa, melalui proses lebih lanjut asap cair dapat dimanfaatkan sebagai bahan pengawet alami yang dapat digunakan dalam industri ikan, tahu dan mie. Selain itu Asap Cair dapat digunkan sebagai pengganti Asam Semut pada proses penggumpalan karet, penggunaan asap cair dalam proses tersebut akan menurunkan biaya produksi karet dan kualitas karet menjadi lebih baik. Asap Cair juga dapat digunakan sebagai pengawet kayu terutama untuk memberikan Coating terhadap mebel kayu terutama dari serangan bubuk kayu dan jamur. Asap Cair juga dapat digunakan sebagai bahan tambahan dalam proses penyamakan kulit, dari uji aplikasi yang dilakukan terbukti asap cair dapat mempertahankan keawetan kulit yang telah disamak.

Kami juga siap melayani Anda untuk mengikuti Pelatihan Pembuatan Asap Cair:

Materi:
  • Pengenalan Teknologi dan Pengolahan Tempurung Kelapa menjadi Asap Cair
  • Praktek Menggunakan Asap Cair pada berbagai makanan
Fasilitas
  • Materi Pelatihan
  • Sertifikat
  • Makan Siang & Snack
  • Praktek Langsung

Biaya : Rp. 1.25o.000,- per peserta
Waktu pelaksanaan selama 2 hari.

Kontak

Eko Sakti Wijayanto, S.E.

Telepon 0274-6842428 atau 081227212842
E-mail : e_sakti9@yahoo.com
Gabung di FaceBook : e_sakti9@yahoo.com

Pelatihan Pembuatan Minyak Kelapa--Tanpa Pemanasan

Ayo tunggu apalagi? Anda bisa mendapatkan Minyak Kelapa (VCO) dengan hanya Rp. 30 ribu (termasuk ongkos kirim) atau Anda penasaran cara membuatnya? Ikuti Pelatihannya! Hanya dengan Rp. 3 juta per peserta!

Materi:
  • Cara Pengolahan Daging Kelapa menjadi Minyak Kelapa yang Berkualitas Tinggi
  • Cara Pengolahan Tempurung Kelapa menjadi Asap cair dan Briket
  • Cara Pengolahan VCO menjadi Kosmetika
  • Cara Pengolahan VCO menjadi Biodiesel
  • Cara Pengolahan Sabut Kelapa menjadi Aneka Kerajinan dan Cocomesh
Fasilitas yang didapatkan:
  1. Akomodasi Selama 3 hari 2 Malam
  2. Konsumsi selama 3 hari 2 malam
  3. Materi pelatihan
  4. Sertifikat
  5. Praktik Langsung
  6. Peralatan Praktek
Kami juga menerima Pelatihan ditempat Anda (in house training). dengan biaya hanya Rp. 15 juta per paket. -- dengan ketentuan, akomodasi dan transportasi Tim ditanggung pihak panitia.


Tim Trainer
Tim Coconut Center Indonesia

Kontak


Eko Sakti Wijyanto, S.E.,

0274-6842428 atau 081227212842
E-Mail : e_sakti9@yahoo.com
Gabung di FaceBook : e_sakti9@yahoo.com